Tiket Kereta Api dari Stasiun Bandung

Info Stasiun Bandung: Alternatif Kereta dan Jadwal Keberangkatan

stasiun-bandungBandung sebagai salah satu tujuan penting wisata dan bisnis sangat mudah dijangkau dengan kereta api. Sejak dari dulu kala jaman penjajahan Belanda, stasiun Bandung telah dibangun dengan apik. Tak diragukan lagi kereta api telah menjadi salah satu mode transportasi favorit para pengguna jasa transportasi umum di Indonesia, tak terkecuali untuk masyarakat kota kembang, Bandung. Jika anda saat ini berada di Bandung dan berencana untuk berjalan-jalan dengan kereta, and tentu tak harus bingung karena ada Stasiun Bandung yang selalu terbuka untuk melayani perjalanan kereta api anda.

Sebagai salah satu stasiun utama di kota Bandung, Stasiun Bandung ini melayani berbagai jalur alternatif kereta api yang bisa anda pilih. Pergi ke luar kota pun lebih menyenangkan dengan berbagai pilihan kereta dan jadwal yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan anda. Tiket kereta api ke Bandung bisa anda dapatkan dengan harga murah, tergantung tipe kereta api yang dinaikki.

Stasiun yang berada di Jalan Stasiun Timur No. 1 untuk pintu selatan dan di Jalan Kebon Kawung No.43 untuk pintu utara ini, memiliki 6 jalur utama. Keenam jalur tersebut bisa digunakan sebagai pemberhentian kereta api dan juga sebagai titik pelangsiran kereta sebelum keberangkatan. Dalam info Stasiun Bandung ini, tersedia beberapa alternatif pilihan kereta api yang bisa anda pilih saat menggunakan mode transportasi ini sebagai alat utama utama untuk menuju kota tujuan. Berikut ini informasinya.

  • Kereta Api Argo Parahyangan

Jika anda ingin ke Jakarta melalui Stasiun Bandung, anda bisa memilih kereta api yang satu ini. Kereta dengan tujuan Stasiun Gambir tersebut juga berhenti di Stasiun Cimahi, Bekasi dan Jatinegara. Kereta api yang menyediakan kelas eksekutif dan juga bisnis tersebut memberikan beberapa alternatif jadwal keberangkatan mulai dari jam 05.00, 06.30, 07.35, 08.35, 11.00, 11.50, 14.30, 16.15 dan 19.25.

  • Kereta Api Argo Wilis

Info Stasiun Bandung berikutnya adalah mengenai kereta api Argo Wilis. Kereta api denga tujuan Stasiun Surabaya Gubeng ini berhenti di beberapa stasiun seperti Tasikmalaya, Banjar, Kroya, Yogyakarta Tugu, Solo Balan dan Jombang. Kereta Api Argo Wilis menyediakan kereta api kelas eksekutif dan biasa berangkat pada pukul 08.30 dan sampai di Stasiun Subaya Gubeng sekitar pukul 20.19.

  • Ciremai Ekspres

Sedangkan kereta api yang satu ini bisa menjadi pilihan anda saat akan pergi ke Cirebon, Cikampek, Cimahi, Purwakarta, Jatbarang dan Haurgeulis. Kereta api dengan tujuan Stasiun Cirebon Kejaksan ini tersedia dengan kelas bisnis dan eksekutif.

Jadi jika anda mau naik kereta api tersebut, bisa beli tiket kereta api di stasiun. Atau lebih mudah lagi beli tiket kereta api online. Selain kereta api yang telah disebutkan di atas, alternatif kereta api lainnya yang bisa anda pilih saat akan keluar kota melalui Stasiun Bandung ataupun akan ke Bandung adalah Lodaya dengan rute Bandung – Solo – Bandung, Malabar dan Turangga dengan rute Bandung – Malang – Bandung, Mutiara Selatan dengan rute Bandung – Surabaya – Bandung, serta Harina dengan rute Bandung – Semarang – Surabaya – Semarang – Bandung.

Stasiun Bandung gampang dikontak bila anda perlu bantuan. untuk info lebih lanjut, anda bisa menghubungi nomor telepon stasiun Bandung di 022 – 4203367.

Postingan Yang Menarik Lainnya :

Leave a Reply